Klikjateng, Blora — Sebuah truk tronton mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Blora–Ngawen, tepatnya di wilayah Dukuh Karangtawang, Desa Tawangrejo, Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora, pada Rabu (5/11/2025) sekitar pukul 11.30 WIB. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Blora, Ipda Eko Purnomo, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa kecelakaan bermula ketika truk Nissan Tronton bernomor polisi H 9098 PA warna biru-silver yang dikemudikan oleh Purwadi (54), warga Kelurahan Tegalgunung, Kecamatan Blora, melaju dari arah barat menuju timur.
“Sesampainya di lokasi kejadian, truk mengalami rem blong. Untuk menghindari kecelakaan yang lebih fatal, pengemudi berusaha membanting setir ke arah kiri hingga akhirnya kendaraan terperosok ke bahu jalan,” terang Ipda Eko Purnomo.
Akibat insiden tersebut, truk mengalami kerusakan pada bagian depan, namun tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Petugas kepolisian dari Unit Gakkum Satlantas Polres Blora segera datang ke lokasi untuk melakukan olah TKP dan membantu proses evakuasi kendaraan.
“Setelah dilakukan pemeriksaan, kendaraan kemudian dievakuasi dan diamankan untuk diperbaiki di bengkel,” tambahnya.
Satlantas Polres Blora mengimbau kepada seluruh pengemudi kendaraan besar agar selalu memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum beroperasi, terutama sistem pengereman, guna menghindari kejadian serupa di kemudian hari.






