Menu

Mode Gelap
Motor Tabrak Truk Parkir, Satu Korban Jiwa di Jalan Blora–Randublatung Lindu Aji Blora Bangkit Setelah Tiga Tahun Vakum, Gelar Muscab dan Reorganisasi Kapolri Resmikan 19 Jembatan Merah Putih Presisi di Jawa Tengah, Perkuat Akses dan Kedekatan Polri–Masyarakat Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng Dorong Mobil Mogok dari Perlintasan Kereta Api Polres Blora Raih Penghargaan TRCPPA atas Respon Cepat Tangani Kasus Perempuan dan Anak Bupati Arief Rohman Hadiri Pemilihan Pengurus IMPARA UNNES, Tegaskan Dukungan Pemkab Blora untuk Mahasiswa

Berita

Hujan Gerimis Tak Surutkan Khidmat Upacara HUT KORPRI ke-54 di Blora

badge-check


					Hujan Gerimis Tak Surutkan Khidmat Upacara HUT KORPRI ke-54 di Blora Perbesar

Klikjateng, Blora – Meski hujan gerimis mengiringi pagi hari, Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) tingkat Kabupaten Blora tetap berlangsung khidmat dan tertib. Wakil Bupati Blora, Hj. Sri Setyorini, bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam kegiatan yang digelar di Alun-Alun Blora, Senin (1/12/2025).

Upacara diikuti oleh ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari berbagai OPD Pemkab Blora. Hadir dalam kesempatan tersebut Forkopimda Blora, Sekretaris Daerah Kabupaten Blora, Ketua TP PKK, Ketua DWP, serta tamu undangan lainnya.

Amanat Ketua Umum KORPRI Nasional

Dalam amanatnya, Wabup Sri Setyorini membacakan sambutan Ketua Umum KORPRI Nasional, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, yang menegaskan kembali jati diri KORPRI sebagai pilar pelayanan publik, penjaga persatuan, dan abdi negara.

“Tema HUT KORPRI ke-54 tahun ini adalah Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI Mewujudkan Indonesia Maju,” ucap Wabup.

Ia menyampaikan bahwa tema tersebut menjadi pengingat bagi ASN untuk terus menjaga persatuan, integritas, profesionalitas, serta menjadikan KORPRI sebagai kekuatan pemersatu dan penggerak birokrasi menuju Indonesia yang maju, adil, dan berdaya saing.

Wabup juga mengajak seluruh anggota KORPRI untuk mengambil sikap KORPRI SIAGA, sebagai momentum menutup tahun 2025 dan menyongsong 2026.

“Saya mengajak seluruh anggota KORPRI yang berjumlah 5,5 juta ASN untuk terus siap siaga,” tegasnya.

Delapan Tekad Kesiapsiagaan KORPRI

Dalam amanat tersebut, disampaikan pula Delapan Tekad Kesiapsiagaan KORPRI, di antaranya:

Memperkuat persatuan dan soliditas korps

Menegakkan netralitas dan integritas

Meningkatkan profesionalisme dan kompetensi ASN

Menanamkan nilai kejujuran, disiplin, dan tanggung jawab

Siaga dalam penanganan bencana

Mendukung peningkatan pendapatan negara dan daerah

Mengawal reformasi birokrasi untuk penyelesaian masalah kemiskinan, anak tidak sekolah, mendorong pertumbuhan ekonomi hingga 8%, serta mencegah kebocoran anggaran

Menjaga nama baik KORPRI dan ASN

Wabup menegaskan pentingnya inovasi dan pengabdian tanpa henti.

“Pengabdian saudara selalu dinantikan oleh masyarakat,” pungkasnya.

Rangkaian Upacara Berjalan Lancar

Upacara yang dipandu oleh Perwira Upacara Edy Wibowo, serta Komandan Upacara Ardian Sukmana, berjalan dengan khidmat.

Pembacaan Pembukaan UUD 1945 dilakukan oleh Puspo Kuncoro, sementara Panca Prasetya Korpri dibacakan oleh Sofia Ranti Anggraini. Doa dipimpin Mustafid dari Bagian Kesra Setda Blora.

Tiga pegawai Inspektorat—Affriansyah Salfa Saputra, Dicky Ageng Aristyono, dan Ratih Yanuar Rizky—bertugas sebagai pengibar bendera, sementara Dhea Annisa Lupitasari bertugas sebagai pembawa acara.

Rangkaian upacara dimulai dari laporan Komandan Upacara, pengibaran bendera, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila, hingga pemberian penghargaan Satyalancana Karya Satya kepada ASN berprestasi.

Peserta kemudian menyanyikan Mars KORPRI, Hymne Abdi Praja Dharma Satya Nusantara Bhakti, serta lagu Andhika Bhayangkari sebelum upacara ditutup.

Penganugerahan Satyalancana dan Penghargaan Lomba

Wakil Bupati Sri Setyorini menyerahkan penghargaan Satyalancana Karya Satya kepada:

dr. Sapta Eka Putra (Satyalancana X tahun – Puskesmas Randublatung)

drg. Wilys Yuniarti (Satyalancana XX tahun – RSUD dr. R. Soeprapto Cepu)

Dra. Dian Fatmayanti (Satyalancana XXX tahun – UPTD SMPN 1 Jiken)

Sekda Blora, Komang Gede Irawadi, selaku Ketua Dewan Pengurus KORPRI Blora, juga menyerahkan penghargaan lomba dalam rangka HUT KORPRI ke-54. Di antaranya:

Juara 1 Tenis Meja Beregu Putra: Kecamatan Blora

Juara 1 Tenis Meja Ganda Putri: Kecamatan Sambong

Juara 1 Bulutangkis Beregu Putra: Puskesmas Eks Kawedanan Ngawen

Juara 1 Bulutangkis Ganda Putri: Korwil Biddik Kecamatan Japah

Juara 1 Lantunan Sholawat Nariyah: Setda Blora

Juara 1 Senam Kreasi: Korwil Biddik Kecamatan Ngawen

Selain itu, KORPRI Blora juga memberikan tali asih kepada anggota yang telah mengabdi, yaitu Siti Aisyah, dari Dinas Pendidikan Blora dan Mariyadi dari RSUD dr. R. Soeprapto Blora.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending di Berita