Menu

Mode Gelap
Lindu Aji Blora Bangkit Setelah Tiga Tahun Vakum, Gelar Muscab dan Reorganisasi Kapolri Resmikan 19 Jembatan Merah Putih Presisi di Jawa Tengah, Perkuat Akses dan Kedekatan Polri–Masyarakat Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng Dorong Mobil Mogok dari Perlintasan Kereta Api Polres Blora Raih Penghargaan TRCPPA atas Respon Cepat Tangani Kasus Perempuan dan Anak Bupati Arief Rohman Hadiri Pemilihan Pengurus IMPARA UNNES, Tegaskan Dukungan Pemkab Blora untuk Mahasiswa Pesona Air Terjun Kalimancur, Surga Wisata Alam di Lereng Pegunungan Lasem

Berita

H-2 Natal, Arus Lalu Lintas di Depan Gereja Bethany Blora Meningkat, Polisi Sigap Lakukan Pengaturan

badge-check


					H-2 Natal, Arus Lalu Lintas di Depan Gereja Bethany Blora Meningkat, Polisi Sigap Lakukan Pengaturan Perbesar

Klikjateng, Blora – Memasuki H-2 perayaan Natal 2025, volume kendaraan di ruas jalan utama Kota Blora mulai mengalami peningkatan. Kondisi tersebut terlihat jelas di sekitar depan Gereja Bethany Blora, Selasa (23/12/2025).

Menyikapi situasi tersebut, personel yang bertugas di Pos Pengamanan (Pos Pam) Gereja Bethany bergerak cepat melakukan pengaturan lalu lintas guna mencegah terjadinya kemacetan dan menjaga kelancaran arus kendaraan.

Pengaturan dilakukan sejak pagi hari seiring meningkatnya aktivitas masyarakat. Selain mengatur arus lalu lintas, petugas juga membantu penyeberangan jemaat serta warga sekitar demi menjamin keamanan dan keselamatan pengguna jalan.

Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto melalui Kapos Pam Gereja Bethany, Iptu Joko Edi Puryanto, menyampaikan bahwa kehadiran personel di lapangan merupakan bagian dari pelayanan prima Polri dalam rangka Operasi Lilin Candi 2025.

“Kami memantau adanya peningkatan arus lalu lintas di depan Pos Pam Bethany. Oleh karena itu, anggota piket langsung kami terjunkan ke jalan untuk melakukan pengaturan agar arus tetap ramai lancar dan masyarakat merasa nyaman saat melintas,” ujar Iptu Joko.

Meski volume kendaraan terpantau lebih padat dibanding hari biasa, berkat kesiapsiagaan petugas, situasi lalu lintas tetap terkendali tanpa hambatan berarti. Personel Pos Pam juga secara aktif memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

“Secara umum situasi di area Pos Pam Gereja Bethany dalam kondisi aman dan kondusif. Kami akan terus berjaga serta memastikan stabilitas kamtibmas dan kelancaran arus lalu lintas hingga perayaan Natal selesai,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending di Berita