Klikjateng, Blora – Komandan Korem (Danrem) 073/Makutarama, Kolonel Arm Ezra Nathanael, menghadiri sekaligus meresmikan pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Yonif 410/Alugoro, Bangkle, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Selasa (16/12/2025).
Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Danrem 073/Makutarama Kolonel Arm Ezra Nathanael, yang didampingi jajaran Forkopimda dan Forkopimcam Blora. Pembangunan SPPG ini merupakan bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat, sekaligus mendukung kebijakan prioritas Pemerintah melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Dalam sambutannya, Kolonel Arm Ezra Nathanael menegaskan bahwa Program MBG merupakan program strategis dan sangat penting untuk masa depan bangsa, khususnya bagi generasi muda.
“Program MBG adalah program yang sangat penting dan harus kita dukung bersama. Dengan gizi yang baik, anak-anak kita akan memiliki daya saing yang lebih baik, kualitas hidup yang meningkat, serta karakter dan kecerdasan yang lebih unggul,” ujar Danrem.
Ia menambahkan, keberhasilan program MBG tidak bisa hanya mengandalkan satu pihak, melainkan membutuhkan dukungan dan sinergi dari seluruh instansi terkait.
“Saya berharap semua instansi terkait dan struktur SPPG sama-sama merangkul dan mendukung program pemerintah ini agar Program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan lancar dan tepat sasaran,” sambungnya.
Acara peresmian tersebut turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Blora, di antaranya Staf Ahli Bupati Blora Retno Kusumowati S, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Agung Cahyono, Kabag Log Polres Blora Kompol Agus Budjana, serta Ketua DPRD Kabupaten Blora.
Selain itu, hadir pula Forkopimcam Blora, antara lain Kapolsek Blora AKP Rustam, Danramil 01/Blora Kapten CPL Sumanto, Camat Blora Hadi Praseno, Kepala SMP Negeri 1 Blora Ainur Rofiq, S.Pd, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora Edi Widayat, serta Kepala Koordinator Wilayah BGN Blora Artika Diannita.
Dengan diresmikannya SPPG Yonif 410/Alugoro ini, diharapkan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Blora dapat berjalan lebih optimal dan memberikan manfaat nyata bagi peningkatan kesehatan serta kualitas generasi penerus bangsa.






