Menu

Mode Gelap
Lindu Aji Blora Bangkit Setelah Tiga Tahun Vakum, Gelar Muscab dan Reorganisasi Kapolri Resmikan 19 Jembatan Merah Putih Presisi di Jawa Tengah, Perkuat Akses dan Kedekatan Polri–Masyarakat Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng Dorong Mobil Mogok dari Perlintasan Kereta Api Polres Blora Raih Penghargaan TRCPPA atas Respon Cepat Tangani Kasus Perempuan dan Anak Bupati Arief Rohman Hadiri Pemilihan Pengurus IMPARA UNNES, Tegaskan Dukungan Pemkab Blora untuk Mahasiswa Pesona Air Terjun Kalimancur, Surga Wisata Alam di Lereng Pegunungan Lasem

Berita

Motor Tabrak Sepeda Listrik di Jalan Gatot Subroto Blora, Satu Korban Dilarikan ke RSUD

badge-check


					Motor Tabrak Sepeda Listrik di Jalan Gatot Subroto Blora, Satu Korban Dilarikan ke RSUD Perbesar

Klikjateng, Blora – Kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dan sepeda listrik terjadi di Jalan Raya Gatot Subroto, tepatnya di depan Toko Bangunan Setia Jaya, Kelurahan Kauman, Kecamatan Blora Kota, Kabupaten Blora, pada Minggu (9/11/2025) sekitar pukul 14.20 WIB.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Blora, Ipda Eko Purnomo, menjelaskan bahwa kecelakaan melibatkan sepeda motor Yamaha Jupiter bernomor polisi K 6627 RN dan sebuah sepeda listrik.

“Sepeda motor Yamaha Jupiter dikendarai oleh S (52), warga Desa Kedungrejo RT 03/RW 01, Kecamatan Tunjungan. Sementara pengendara sepeda listrik adalah SY (44), warga Desa Tutup RT 07/RW 01, Kecamatan Tunjungan,” terang Ipda Eko Purnomo, Minggu sore.

Kronologi kejadian bermula ketika sepeda motor Yamaha Jupiter melaju dari arah timur menuju barat. Saat melintas di depan TB Setia Jaya, pengendara motor diduga kurang konsentrasi sehingga tidak memperhatikan keberadaan sepeda listrik yang berada di tepi jalan sebelah kiri dan berjalan searah ke barat.

“Karena jarak yang sudah terlalu dekat, pengendara motor tidak sempat mengerem sehingga menabrak sepeda listrik di depannya,” jelasnya.

Akibat kecelakaan tersebut, pengendara sepeda listrik mengalami luka di bagian kepala belakang (hematum) dan nyeri pada tangan kanan. Korban langsung dilarikan ke RSUD Blora untuk mendapatkan perawatan medis.

“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Saat ini perkara masih dalam penanganan Unit Gakkum Satlantas Polres Blora,” pungkas Ipda Eko.

Pihak kepolisian mengimbau agar para pengendara selalu waspada dan menjaga jarak aman dengan kendaraan di depannya, terutama di jalur perkotaan yang ramai lalu lintas.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending di Berita