Klikjateng, Demak – Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Demak akan mengadakan Pemasalan Olahraga Masyarakat pada Minggu, 8 Desember 2024, pukul 07.00 WIB di halaman Sport Center Demak. Kegiatan ini terbuka untuk umum, gratis, dan menyediakan berbagai doorprize menarik bagi peserta.
Ketua KORMI Kabupaten Demak, Tatiek Soelistijani, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan membina dan meningkatkan kesegaran jasmani, rohani, serta memberikan kegembiraan bagi masyarakat.
“Dalam pemasalan olahraga ini, kami melibatkan masyarakat dari berbagai kelompok usia. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesehatan fisik, tetapi juga memberikan kebahagiaan bagi masyarakat,” ujar Tatiek.
Doorprize Menarik untuk Peserta
Nadhiroh, salah satu panitia, menambahkan bahwa kegiatan olahraga ini akan diwarnai dengan hadiah doorprize dan hiburan menarik.
“Kegiatan ini gratis dan terbuka untuk umum. Panitia telah menyiapkan berbagai doorprize seperti sepeda listrik, sepeda gunung, mesin cuci, televisi, dan barang elektronik lainnya,” jelas Nadhiroh.
Ajak Masyarakat Lebih Aktif
Melalui kegiatan ini, KORMI Kabupaten Demak ingin mengajak masyarakat untuk lebih aktif berolahraga, sekaligus menciptakan suasana kebersamaan. “Selain tubuh menjadi lebih bugar, peserta juga berpeluang membawa pulang hadiah menarik,” tambah Nadhiroh.
Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi, dapat menghubungi kontak person panitia di nomor 081325637985 atau 082243626668. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk berolahraga sekaligus mendapatkan hadiah menarik!






