Klikjateng, Blora – Kabupaten Blora kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Blora berhasil meraih peringkat kedua dalam kategori Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang membidangi sub urusan jasa konstruksi pada ajang Malam Penghargaan Konstruksi Indonesia 2024.
Penghargaan bergengsi ini diterima langsung oleh Plt. Kepala Dinas PUPR Blora, Nidzamudin Al Hudda, dari Wakil Menteri Pekerjaan Umum RI, Diana Kusumastuti, di Nusantara Hall BSD, Tangerang, Jumat (8/11/2024).

Selain prestasi tersebut, Blora juga memperoleh bantuan sertifikasi bagi 300 tenaga kerja konstruksi dari Kementerian PUPR. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dan profesionalisme pekerja konstruksi di Blora.
Plt. Kepala DPUPR Blora, Nidzamudin Al Hudda, menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan amanah besar yang harus dijaga dengan konsistensi dalam pembangunan infrastruktur.
“Penghargaan ini adalah motivasi untuk terus memperbaiki pencapaian dan berkembang ke arah yang lebih baik. Tujuannya, mendorong semangat dalam mewujudkan infrastruktur Blora yang lebih berkualitas,” ujar Hudda.
Apresiasi Tinggi
Direktur Jenderal Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra, menjelaskan bahwa Malam Penghargaan Konstruksi Indonesia 2024 merupakan ajang apresiasi bagi masyarakat jasa konstruksi yang berkontribusi besar dalam penyelenggaraan jasa konstruksi nasional.
“Proses seleksi penghargaan didasarkan pada indikator ketat, seperti struktur organisasi, SDM, kapasitas keuangan, pemanfaatan teknologi informasi, hingga capaian pembinaan penyedia jasa konstruksi,” ungkap Rachman.
Ajang ini menghadirkan tujuh kategori penghargaan, termasuk Kinerja Mendukung Pembinaan Penyelenggaraan Jasa Konstruksi, Implementasi Teknologi Building Information Modeling (BIM), hingga Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi (SMKK).
Ucapan Selamat dari Plt. Bupati
Plt. Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati, yang turut hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi kepada DPUPR Blora atas prestasi yang diraih.
“Selamat kepada Dinas PUPR Blora. Terus jaga komitmen dan inovasi agar penghargaan ini dapat menjadi motivasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tandas Tri Yuli Setyowati.
Dengan penghargaan ini, Blora semakin mengukuhkan komitmennya dalam membangun infrastruktur yang berkualitas dan berdaya saing tinggi di tingkat nasional.






